Siantar, Sumut, Fokus24.id-Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA merespon cepat musibah kebakaran yang melanda Gedung IV Pasar Horas, di Jalan Merdeka Kelurahan Dwikora Kecamatan Siantar Barat, Minggu (22/09/2024) siang. 

Turut hadir, Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno, Dandim 0207/Simalungun Letkol Inf Slamet Faojan MHan, Sekretaris Daerah Junaedi Antonius Sitanggang, Ketua Dekranasda H Kusma Erizal Ginting SH, serta para pimpinan OPD Pemko Pematangsiantar. 

Mereka langsung meninjau lorong-lorong di Gedung IV Pasar Horas yang bekas terbakar. Bahkan, dr Susanti dan rombongan mendatangi bagian belakang Gedung IV Pasar Horas.

Saat dr Susanti datang, tampak asap hitam masih mengepul dan cukup tebal. Suhu udara juga terasa panas. Terlihat para petugas pemadam kebakaran masih berjibaku memadamkan api.

Pada kesempatan tersebut, dr Susanti mengaku turut prihatin atas musibah kebakaran Gedung IV Pasar Horas. Untuk itu, dr Susanti memastikan akan merelokasi para pedagang ke sejumlah titik. Di antaranya, Balairung Rajawali, Pasar Dwikora, Gedung II lantai 3 Pasar Horas, dan satu lagi alternatif di Jalan Melanthon Siregar.

Menurut dr Susanti, karena jumlah pedagang di Gedung IV Pasar Horas cukup banyak maka titik relokasi pun dibagi. Untuk pedagang di lantai dua, ada 250 pedagang aktif. Sedangkan di lantai satu ada 400 pedagang.

"Untuk itu, secepatnya akan direlokasi," tutur dr Susanti.

Kepada Direktur Utama Perusahaan Daerah Pasar Horas Jaya (PD PHJ), dr Susanti menekankan agar secepatnya mendata pedagang yang terdampak.

"Harus hari ini juga!" tegas dr Susanti.

Setelah selesai didata, lanjut dr Susanti, bantuan sosial dan permodalan akan dibagikan kepada pedagang yang terdampak.

"Sesegera mungkin akan dibagikan," sebut dr Susanti.

Kepada para pedagang, dr Susanti meminta untuk tetap semangat dan kembali memastikan para pedagang tidak sendiri. Katanya, ada Pemko Pematangsiantar dan unsur Forkopimda yang turut prihatin atas musibah kebakaran tersebut.

Salah seorang pedagang di Gedung IV Pasar Horas, Frans, mengucapkan terima kasih atas respon cepat dan kepedulian dr Susanti kepada para pedang. Ia percaya relokasi yang ditawarkan dr Susanti merupakan yang terbaik bagi para pedagang saat ini. 

(ADV/John)