Diduga, Wakil Bupati Zony Waldi Setting Jabatan Kadis Perhubungan, Bob Saragih Tidak Layak Jabat Kadis Apapun
Simalungun, Fokus24.id-Informasi Bob Presly Saragih lulus ujian seleksi Jabatan Tinggi Pratama untuk menduduki kursi nomor satu pada Dinas Perhubungan Simalungun, mencuat isu, ternyata sejak awal pemberkasan, dirinya telah dititipkan wakil Bupati Zony Waldi
"Sejak awal memang dia dititipkan wakil Bupati untuk menduduki kursi Kepala Dinas Perhubungan. Gak tau bang, apa alasan beliau harus Bob menduduki jabatan itu." Ungkap pria bertubuh tegap, Jumat (17/12/2021) jam 10.00 WIB.
Menurutnya, dugaan mendasar Bob calon kuat menduduki Kursi Dinas Perhubungan Simalungun, karena sejak awal pemberkasan seleksi, terkesan ada settingan,
"Dalam berkas pencalonan ada dua pilihan harus diisi. Disitu harus ditulis pilihan pertama dan kedua. Seharusnya Bob mengisi pilihan pertama dengan jabatan BPBD, bukan Dinas Perhubungan,"
"Dia kan Plt di BPBD, ya BPBD lah pilihan pertamanya. Jangan Dinas Perhubungan. Disitulah kesannya dia diarahkan dan kelihatan settingan" Imbuhnya terkait Bob disetting menjabat Kepala Dinas Perhubungan Simalungun.
Senada, desas desus informasi Bob calon kuat bakal menduduki kursi Dinas Perhubungan Simalungun, muncul penilaian tidak layak kepada dirinya, sebab, selama menjabat Plt BPBD sejumlah tingkah aneh yang ia lakukan dirasa tidak tepat,
"Itu tadi bang, dia suka bawa bawa nama Zony Waldi. Sikit sikit, perintah wakil. Pertanyaan kita, Zoni Waldi Bupati atau Wakil. Itulah salah satu penilaian dasar kita bahwa Bob tidak layak menjabat Kadis Perhubungan." Timpal Rekannya mengaku inisial SRH di sekitaran Komplek kantor Bupati.
SRH lantas berpesan kepada Wakil Bupati, agar tidak memberikan kesempatan kepada Bob untuk menduduki jabatan kepala dinas apapun, sebab sikapnya yang kerap mengatasnamakan perintah Zoni Waldi, dia dianggap kurang berattitude,
"Contohnya begini, bila Bob menjadi Kadis Perhubungan, ketika dia melobi anggaran ke Pusat, lalu dia bawa nama Wakil Bupati, kan lucu bang. Salah satu dasar penilaian kita dia tidak layak ya sikap dia itu. Jadi, Pak Wakil, tolong ditinjau lagi, apalagi sebagai Kepala Dinas Perhubungan Simalungun." Ujarnya.
Miris, Plt BPBD Bob Presly Saragih Turnip dengan Wakil Bupati Simalungun Zony Waldi saat dikonfirmasi, tetap tidak mau memberikan jawaban pesan yang dikirimkan Fokus24.id.
Sebelumnya diberitakan, pelaksana tugas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Simalungun, Bob Presly Hasiholan Saragih Turnip disebut pernah dimarahi Wakil Bupati, H Zonny Waldi.
"Karena, kerap ngaku diperintah Wakil Bupati. Tapi, pekerjaannya di BPBD gak beres," sebut seorang petugas BPBD Simalungun saat ditemui, Kamis (16/12) sekira jam 12.30 WIB.
Selain itu, sejak menjadi Pelaksana tugas BPBD Simalungun, Bob Presly Hasiholan Saragih Turnip tak harmonis dengan Sekretaris, Manaor Silalahi bersama para pegawai lainnya.
"Sama si Rizal Lubis saja itu dekat. Kalau sama kami, kayak ke Sekretaris juga jarang komunikasi. Ke posko Covid (Corona Virus Disease) saja dia gak pernah," ungkapnya.
Kemudian, untuk urusan anggaran (keuangan) BPBD Simalungun, Bob Presly Hasiholan juga dikatakan berjalan sendiri, tak memberdayakan bendahara, Juliater Damanik.
"Sampai mengurus anggaran ke keuangan pun, dia sendiri yang pergi ke Raya. Gak dibawa bendahara. Dia semua yang menguasai tugas tugas di BPBD," kata pria berambut ikal tersebut.
Selanjutnya, karena tanpa membawa bendahara, Bob Presly Hasiholan Saragih Turnip gagal mengurus anggaran di keuangan.
"Karena, orang keuangan bilang, harus ikut bendahara. Tanpa bendahara gak bisa. Jadi, dikirainya gampang mengurus keuangan," terangnya.
Sedangkan, Manaor Silalahi selaku Sekretaris BPBD Simalungun saat dikonfirmasi via seluler, Kamis (16/12/2021) sekira jam 19.54 WIB mengatakan no comen. "Lagi ujian saya. Maaf ya," katanya kepada sejumlah kru media.