Simalungun, Fokus24-Pemerintah Kecamatan Dolok Panribuan menggelar acara pisah sambut dari Camat yang lama Septiaman Purba STP dengan Camat yang baru Noven Germansius Sijabat SPt, MSi di Aula Kantor Camat, Kamis (6/1/2022).

Acara pisah sambut Camat tersebut dihadiri Forkompimcam Dolok Panribuan, dan para Pangulu (Kepala Desa) se-Kecamatan Dolok Panribuan, Pendamping Desa dan unsur lainnya.

Sambutannya, Septiaman Purba sebagai Camat menyampaikan terimakasih kepada seluruh unsur Forkompimcam Dolok Panribuan, Pangulu, serta Pendamping Desa dan unsur lainnya yang telah menjalin kerjasama baik selama kepemimpinannya di Kecamatan Dolok Panribuan.

"Saya bangga karena selama kepemimpinan kurang lebih 2 tahun 3 bulan, bisa tercipta kerjasama yang baik untuk kepentingan masyarakat umum dan tentunya kemajuan di Kecamatan Dolok Panribuan ini." Ujar Septiaman Purba yang telah pindah tugas menjadi Camat di Raya

Ia menyampaikan selamat kepada Camat yang baru untuk menjalankan tugas sebagai di Kecamatan Dolok Panribuan.

Sementara itu, Camat yang baru Noven Germansius Sijabat mengatakan rasa haru dan bangga diangkat sebagai Camat di daerah kelahirannya sendiri.

“Saya bangga, dan tentunya bersyukur kepada Tuhan, dimana saya bisa dipercayakan untuk menjalankan tugas sebagai Camat di daerah kelahiran saya,"

"Ini anugerah disyukuri, sebelumnya saya sebagai Sekertaris Camat disini, namun mulai hari ini saya akan menjalankan tugas sebagai Camat.” ujar Noven.

Untuk itu, kepada semua unsur Pimpinan Kecamatan Dolok Panribuan, para Pangulu, dan unsur lainnya, saya minta kerjasama yang baik untuk bersama-sama menjalankan roda Pemerintahan menuju Kecamatan Dolok Panribuan semakin maju, sehingga bisa menjadi contoh bagi kecamatan lainnya.

Noven juga menyampaikan terima kasih kepada Camat lama atas dedikasinya selama menjalankan tugas di Kecamatan Dolok Panribuan, dan selamat bertugas ditempat yang baru.

Pada Acara pisah sambut tersebut, para Pangulu memberikan ulos kepada Camat yang lama dan Camat yang baru sebagai tanda kasih dan cendramata.

(Gimson S)