Jumat Curhat bersama Kasat Narkoba Taput
Taput, Sumut, Fokus24.id-Kasat Narkoba Polres Taput, AKP Agoes Santoso, didampingi Kanit Narkoba Aipda Leo Bangun, Kasi Provost Aipda D Simbolon menggelar giat Jumat curhat bersama warga sekitar Aek Sigeaon,Tarutung, Jumat, (03/02/2023).
Program Jumat Curhat merupakan atensi dari bapak Kapolri. Selain itu, melalui Program Jumat Curhat masyarakat diberikan edukasi mengenai keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kegiatan tersebut di isi dengan diskusi diskusi ringan dengan warga yang hadir.
Terlihat Kasat Narkoba sangat akrab dengan warga walaupun baru tiga minggu bertugas di Taput yang sebelumnya bertugas jadi Kapolsek Parbuluan Kabupaten Dairi.
“Kami menyambangi masyarakat untuk berdialog, berdiskusi menyerap aspirasi masyarakat dan salah satu bentuk kedekatan Polri dengan masyarakat untuk memajukan program Polisi.” ujar Agoes
Kasat berharap kepada masyarakat Tapanuli Utara supaya bersama memberantas Narkoba karena Narkoba adalah musuh bersama.
Dia juga meminta dukungan masyarakat supaya menjalankan tugas dengan baik, serta terciptanya situasi kamtibmas aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Taput.
Lanjutnya, Polres Taput juga membuka pelayanan pengaduan baik terkait situasi kamtibmas keada lalu lintas.
"Bagi masyarakat terkhususnya seluruh masyarakat Kabupaten Taput jika ditemukan kejahatan kamtibmas bisa langsung menghubungi pihak Kepolisian melalui Call Center 110 Polres Taput atau langsung datang ke Polres Taput maupun Polsek terdekat," pungkas Agoes Santoso.
Sementara itu, Fernando Nainggolan salah satu warga yang hadir mengapresiasi kegiatan Jumat curhat, dimana ini menjadi jembatan untuk semakin mendekatkan kepolisian dengan masyarakat.
"Selamat datang kepada Kasat Narkoba Taput AKP Agoes Santoso di Kabupaten Taput. Kami siap mendukung dalam menjalankan tugasnya," ucap Fernando Nainggolan.
Dirinya berharap, narkoba dapat di bersihkan terkhusus di wilayah Taput agar tidak merusak masa depan generasi muda.
(Aman Siregar)