Simalungun, Sumut, Fokus24.id-Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Nasional (HKGN) 2022, Dinas Kesehatan Simalungun gelar kegiatan Sikat Gigi Bersama ribuan murid Sekolah Dasar.

Kegiatan digelar di SD Negeri Kamboja, Kelurahan Sinaksak, Kecamatan Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun, yang secara serentak dilakukan di Kabupaten Simalungun, Senin (12/09/2022) pagi.

Tujuan kegiatan tersebut untuk memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat agar melakukan pola hidup bersih dan sehat, termasuk memelihara dan meningkatkan kesehatan gigi dan mulut.

"Menjaga kesehatan gigi sejak dini sangat penting. Melalui kegiatan ini, kami menghimbau kepada anak didik kami yang duduk dibangku sekolah dasar agar merawat gigi," ucap Kadis Kesehatan dalam pidatonya.

Apabila tidak dirawat, banyak kuman tinggal di dalam gigi sehingga menggerogoti lalu mengakibatkan bolong dan menimbulkan rasa sakit.

Sebab kuman yang merusak gigi berasal dari makanan yang sehari hari dimakan, seperti coklat, permen, dan makanan manis lainnya,

"Kalian terus menerus memakan makanan yang manis setiap harinya tanpa menggosok gigi, maka kuman di dalam mulut kalian akan semakin banyak." Jelasnya lagi.

Kadis menghimbau, agar menggosok gigi dilakukan dua kali sehari sudah cukup baik, tetapi lebih baik lagi untuk menggosok gigi tiga kali sehari, yaitu sehabis makan, ketika mandi, dan sebelum tidur.

"Menggosok gigi sesudah makan dan sebelum tidur sangatlah penting karena sesudah makan, gigi akan dipenuhi oleh sisa sisa makanan yang menempel pada gigi, sementara itu, pada malam hari kuman akan menjadi aktif menggerogoti gigi kita." Himbaunya.

Diakhir pidatonya, Edwin berpesan kepada seluruh murid Sekolah Dasar agar merawat gigi dengan cara menggosok gigi sehabis makan dan sebelum tidur, menghindari makanan manis,

"Jangan melakukan kegiatan itu semua sebelum gigi kalian sakit karena mencegah lebih baik daripada mengobati." Pungkasnya, sembari menyarankan agar rutin melakukan pemeriksaan gigi ke dokter gigi ataupun puskesmas.

Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Camat Tapian Dolok, Ketua PDGI Cabang Simalungun, Lurah SInaksak, Dinas Pendidikan Cabang Tapian Dolok, Kepala Sekolah SD Negeri 091608, 091607 dan 095557, Bapak dan Ibu Guru, serta para dokter gigi anggota simalungun.

Selanjutnya, ada 1169 murid Sekolah Dasar hadir dalam kegiatan HKGN, diantaranya, SDN 091608 berjumlah 121 orang, SDN 091607 (168), SDN 095557 (125) MIS YMI (475) MIS Alwasliyah (154) dan SDN 091609 (126).