Simalungun, Fokus24.id-Pusat Pengembangan Anak (PPA), Merayakan Natal bersama dengan orangtua murid yang terdiri dari berbagai denominasi Gereja, di Desa Gunung Mariah, Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun, Kamis (16/12/2021).

Perayaan natal dengan mengambil thema "Damai Sejahtera dan Sukacita oleh Roh Kudus" (Roma 14:17).

Panitia Natal Maya Sitinjak, S. Pdk mengatakan bahwa Perayaan Natal PPA Anugerah merupakan kegiatan keagamaan umat Kristiani yang dilaksanakan setiap tahunnya bertujuan untuk mengenang hari lahirnya Sang Juru Selamat.

Melalui perayaan ini, dapat mendorong umat manusia untuk semakin giat dalam meningkatkan kualitas imannya.

Dalam memeriahkan Perayaan Natal PPA Anugerah, panitia juga melaksanakan beberapa kegiatan berupa festival antara lain Vocal Solo, Vocal Group, tarian anak-anak, tarian orangtua, serta Pragmen Singkat.

Pdt Jenita br Purba selaku Penanggungjawab juga mengatakan bahwa PPA merupakan pelayanan pengembangan secara Holistik kepada anak-anak yang membutuhkan, yang berada di lima Nagori. 

Adapun menjadi Visi besar yaitu untuk menuntaskan kemiskinan dari dalam diri anak-anak didik, yang saat ini jumlahnya sebanyak 218 orang, 

"Mulai dari usia satu (1) tahun sampai 16 tahun. Kami mendidik anak-anak sesuai dengan kebutuhan dan potensi mereka, dan tidak dipungut biaya sepeserpun." kata Pdt Jenita br Purba

Ketika awak media fokus 24 menanyakan sumber dana mereka, Pendeta br Purba yang sekaligus sebagai Pimpinan Jemaat di Gereja Bethel Rohul kudus Gunung Maria mengatakan mereka mendapatkan dana karena bekerjasama dengan Compassion Indonesia.

Dalam acara perayaan Natal PPA Anugerah, turut hadir tiga Kepala Desa, tokoh Agama dan Tokoh Adat serta para orangtua anak didik yang terdiri dari berbagai denominasi gereja. 

Senada, Juara Manurung selaku Pangulu Nagori Gunung Mariah mengatakan sangat berterimakasih kepada Gereja Bethel Rohul kudus yang telah membuka pelayanan PPA ini,

"Melalui pelayanan ini, banyak anak-anak yang terdidik tanpa membedakan suku, ras maupun Agama", katanya yang juga di amini pangulu Nagori Marihat Marsada (Duames Sirait), dan Pangulu Marihat Raja (Haposan Butar-Butar).

Doa dan harapan para pangulu, kiranya Pelayanan PPA ini terus maju dan dapat melahirkan generasi mengikuti kemajuan jaman serta memiliki daya saing yang tinggi". Ungkap Manurung. Pungkas Pangulu Nagori Gunung Mariah. 

(Gimson Sitinjak)