Simalungun, Sumut, Fokus24.id-Kapolres Simalungun menekankan kepada seluruh pengendara motor untuk tidak mengabaikan penggunaan helm sebagai sarana perlindungan diri, 

"Helm bukan hanya untuk menghindari sanksi dari petugas, tapi lebih penting lagi untuk keamanan pengendara itu sendiri." Kata Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala, SIK, Sabtu (13/04/2024) siang.

Hindari alkohol dan obat-obatan yang dapat mempengaruhi konsentrasi saat berkendar. 

AKBP Choky juga nenyerukan kepada masyarakat untuk tidak mengonsumsi alkohol atau obat-obatan yang bisa mengganggu konsentrasi dan refleks saat mengemudi. 

"Berkendara dalam kondisi tidak fit hanya akan membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya." ungkapnya.

Sebelum berangkat sambungan, pastikan kendaraan dalam kondisi baik dan layak jalan. 

"Pengecekan rutin pada rem, lampu, ban, dan mesin dapat mencegah kemungkinan terjadinya kerusakan kendaraan di tengah perjalanan." imbuhnya.

Ia juga meminta kepada pengemudi agar mempersiapkan fisik dalam kondisi sehat dan cukup istirahat sebelum melakukan perjalanan jauh. 

"Kelelahan saat mengemudi bisa sangat berbahaya," himbau AKBP Choky.

AKBP Choky Sentosa Meliala berharap, dengan kesadaran dan kepatuhan terhadap hukum, seluruh masyarakat dapat menikmati liburan Idul Fitri dengan aman, nyaman, dan lancar. 

“Mari kita sama-sama menjaga keselamatan di jalan raya. Dengan tertib dan hati-hati saat berkendara, kita bersama-sama menghadirkan kebahagiaan dalam perayaan Idul Fitri tahun ini,” tutup Kapolres.

Kapolres Simalungun juga menjelaskan Operasi Ketupat Toba 2024 yang dilaksanakan merupakan respons atas prediksi peningkatan arus lalu lintas selama libur Hari Raya Idul Fitri di wilayah Provinsi Sumatera Utara. 

(Rel/Joe)