Badung, Bali, Fokus24.id-Kanwil Kemenkumham Bali dipimpin Jamaruli Manihuruk melalui Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai melakukan pemeriksaan terhadap Wisatawan Mancanegara (Wisman) yang baru tiba di Bali.

Pemeriksaan penerbangan komersial kali ini adalah penumpang Pesawat Garuda Indonesia GA 715 dengan rute Sydney (SYD) menuju Denpasar (DPS) Bali.

"Kedatangan pesawat Garuda Indonesia ini membawa kru berjumlah 13 orang warga negara indonesia (WNI), 61 orang terdiri dari 31 orang warga negara Australia, 27 Orang warga negara Indonesia, 2 Orang warga Nlnegara New Zealand, dan 1 orang warga negara Polandia." Jelas Jamaruli Manihuruk.

Sambungnya, Jamaruli Manihuruk menyambut baik adanya penerbangan ini, selain sebagai penghubung kedua negara, juga dapat memulihkan pariwisata dan ekonomi Bali yang sempat terpuruk akibat pandemi COVID-19.

Dengan adanya kedatangan penerbangan internasional semoga dapat menumbuhkan kepercayaan masyarakat internasional untuk berwisata ke Bali dengan tetap mengoptimalkan implementasi protokol kesehatan yang nantinya akan menimbulkan multiplier effect yang positif.

Sementara Kepala Kantor Imigrasi Ngurah Rai I Nyoman Gede Surya Mataram juga menyampaikan bahwa petugas imigrasi di Counter pemeriksaan siap menyambut para wisman yang tiba di Bali serta melakukan pemeriksaan dokumen keimigrasian sesuai SOP.

(Albert)